Kamis, 05 November 2009

Antarmuka USB pada Mikrokontroller AT89C51

Interfacing many devices to PC such as printer, scanner, mouse, webcam, etc. In this paper, a device that can be
recognized by USB host and communicate through USB port correctly was developed. It has been implemented
by making an adapter therefore IBM PS/2 keyboard could be recognized and operated in a USB environment.
The device used a PDIUSBD12 USB interface IC which handle USB protocol and an AT89C2051
microcontroller which handle all incoming or outgoing data from and to PDIUSBD12 or keyboard. The device
has been tested and proven capable of handling enumeration process and transfer data from keyboard to PC via
a USB port. Although the device didn’t support all functions of the keys, but the main keys worked normally on
pressing one key or even combination keys.

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Pemanfaatan Port USB (Universal Series Bus) pada komputer saat ini telah berkembang luas seiring perkembangan teknologi perangkat keras I/O komputer seperti printer, scanner dan memory disk. Selain itu peralatan elektronika seperti telpon genggam, kamera digital, proyektor digital dan perangkat keras berbasis mikrokontroler juga telah memanfaatkan port USB untuk berkomunikasi data serial dengan komputer.
Dalam komunikasi data serial antara komputer dengan perangkat keras berbasis mikrokontroler diperlukan suatu antarmuka. Untuk komunikasi data serial menggunakan port serial pada komputer maka antarmukanya menggunakan IC MAX232 sedangkan jika memanfaatkan port USB maka antarmukanya menggunakan IC FT8U232AM. Kedua antarmuka ini memiliki karakteristik fisik dan non-fisik yang berbeda. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan.
Fokus pada antarmuka USB kelebihan yang dimilikinya adalah :
- Sederhana : dilihat dari segi perangkat lunak (software) dalam menginisialisasi alamat port dan IRQ (Interupt Request) pemrogram cukup menginstal driver yang bisa didapatkan dengan mudah. Dilihat dari segi fisik jalur transmisi data antarmuka USB menggunakan kabel USB dimana kabelnya relatif lebih ringan dan plugnya kecil.
- Praktis : antarmuka ini memiliki sifat plug and play dimana komputer secara otomatis langsung mendeteksi keberadaan antarmuka USB setelah dihubungkan (plug) kemudian antarmuka langsung dapat digunakan (play).
- Kecepatan transfer data cukup tinggi : kecepatan transfer data mencapai diatas 920k baud.
Sedangkan kekurangan yang dimilikinya adalah :
- Tidak transparan : hal-hal mengenai driver dan proses pentransmisian data sampai saat ini masih dirahasiakan karena memiliki IP (intelectual property).
- Komponen-komponen yang digunakan oleh antarmuka USB seperti IC FT8U232AM masih sulit diadapatkan.
Dari pernyataan diatas penulis mencoba mempelajari dan mensilmulasikan penggunaan antarmuka USB pada mikrokontroler AT89C51 dalam bentuk kit USBMOD1.

1.2 Perumusan Masalah
Permasalahan yang dibahas dalam Tugas Akhir ini adalah bagaimana mempelajari karakteristik dan penggunaan USB serta memaksimalkan kelebihan-kelebihannya sebagai antamuka pada mikrokontroller sekaligus mensimulasikannya.

1.3 Pembatasan Masalah
Proses pembelajaran dimulai dengan mempelajari kit USB MOD1, komponen utama kit ini berupa IC FT8U232AM, Sedangkan proses simulasinya diawali dengan penginstalan driver USB MOD1 dilanjutkan dengan pembuatan perangkat lunak berupa program transfer data serial yang diprogram ke mikrokontroller AT89C51 kemudian diintegrasikan dengan komputer menggunakan kit USB MOD1.

1.4 Alasan Pemilihan Judul
Kit yang dipelajari dan disimulasikan adalah berupa USBMOD1 yang digunakan sebagai antarmuka USB pada mikrokontroller AT89C51. Oleh karena itu penulis mengambil judul :
“Antarmuka USB Pada Mikrokontroller AT89C51”

1.5 Tujuan Penulisan
Tujuan yang ingin dicapai dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah mempelajari dan memahami karakteristik transfer data serial USB dan penggunaaanya sebagai antarmuka pada mikrokontroller AT89C51. Serta membuktikan kelebihan-kelebihan penggunaaan antarmuka USB.

1.6 Metode Pembahasan
Dalam pembuatan Tugas Akhir ini, Penulis menggunakan metode :

1. Study literature yaitu dengan cara mengambil dan mengumpulkan bahan – bahan ataupun data-data yang berhubungan dengan kit USB MOD1.
2. Konsultasi dilakukan dengan cara tanya jawab tentang transfer data serial menggunakan antarmuka USB ,
3. Pembuatan perangkat lunak yang diprogram ke mikrokontroler
4. Pembuatan simulator transfer data serial.
5. Mensimulasikan integrasi dari perangkat lunak, komputer, kit USBMOD1, mikrokontroller dan simulator.

1 komentar:

  1. mas untuk beli USBMOD1 dimana ya? (kalo bisa di jkt ato jogja)

    BalasHapus